Kamis, 30 Juli 2009

K E L O N G

Ayo Pak, Kita ke Kelong. Kita menegkap ikan pake Kelong. Inilah kebiasaan anak Nelayan Desa Berakit. Setiap pulang sekolah mereka rajin membantu orang tua nya d pantai. Di Desa Berakit akan kita jumpai deretan kelong yang diparkirkan dengan rapi di bibir pantai Berakit. Kelong pantai ini merupakan perangkap ikan menetap untuk menangkap berbagai jenis ikan di
pantai. Pada umumnya kelong ini dikhususkan untuk menangkap ikan dingkis pada musim
tertentu. Kelong dioperasikan hanya pada Musim Utara dengan target ikan
dingkis yang bertelur. Pada musim ini harga ikan dingkis sangat tinggi terutama 3 – 4 hari
menjelang dan sesudah hari raya Imlek. Hal ini berkaitan dengan kebiasaan orang Cina yang
mengkonsumsi ikan ini untuk melengkapi hari raya mereka. Pada saat tersebut harga ikan ini
bisa mencapai kisaran harga Rp.120.000,-.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar